Pendaftaran CPNS Yang Masih Menerima Lulusan SMA | ADDY SUMOHARJO BLOG

Pendaftaran CPNS Yang Masih Menerima Lulusan SMA

Gelombang penerimaan CPNS 2021/2022 ini dibuka Pemerintah dalam rangka akselerasi pencapaian Program Nawacita. Seleksi masuk birokrasi ini akan menjaring generasi terbaik bangsa guna mendukung terwujudnya pelaksanaan kerja Pemerintah yang efektif dan berkualitas. Dengan jumlah Pengadaan CPNS Tahun 2021/2022 ini direncanakan akan membuka 196.682 formasi37.425 formasi untuk instansi Pemerintah Pusat (76 K/L) dan 159.257 formasi untuk instansi Pemerintah Daerah (462 Pemda). Silahkan cek persyaratan dan formasi CPNS Kementerian dan Lembaga DISINI sedangkan CPNS Propinsi dan Kabupaten Kota DISINI.


Lowongan yang tersedia bisa diisi oleh warga negara Indonesia (WNI) dengan berbagai latar belakang pendidikan. Bahkan, sejumlah lowongan yang dibuka bisa diisi oleh masyarakat dengan latar belakang pendidikan Sekolah Menengah Atas (SMA) atau sederajat. Berikut kami rangkum CPNS 2021/2022 Yang Masih Menerima Lulusan SMA atau sederajat, dan apa saja formasi jabatan yang bisa dilamar oleh lulusan SMA tersebut? Berikut uraian yang dapat kami sampaikan :

A. Badan Keamanan Laut (Bakamla):
Badan Keamanan Laut Republik Indonesia (disingkat Bakamla RI atau Bakamla) adalah badan yang bertugas melakukan patroli keamanan dan keselamatan di wilayah perairan Indonesia dan wilayah yurisdiksi Indonesia. Bakamla merupakan lembaga pemerintah nonkementerian yang bertanggung jawab kepada Presiden melalui Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum dan Keamanan. Sebelumnya Bakamla adalah lembaga nonstruktural yang bernama Badan Koordinasi Keamanan Laut Republik Indonesia (disingkat Bakorkamla RI atau Bakorkamla), untuk persyaratan dan formasinya silahkan download disini atau download disini.
B. Badan SAR Nasional:
Badan SAR Nasional, atau BASARNAS, adalah Lembaga Pemerintah Non Kementrian Indonesia yang bertugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang pencarian dan pertolongan (SAR/search and rescue), untuk persyaratan dan formasinya silahkan download disini.
C. Kementerian Perhubungan:
Kementerian Perhubungan Republik Indonesia (disingkat Kemenhub RI) adalah kementerian dalam Pemerintah Indonesia yang membidangi urusan transportasi, untuk persyaratan silahkan download disini atau download disini.
D. Kementerian Kelautan dan Perikanan:
Kementerian Kelautan, dan Perikanan (disingkat KKP) adalah kementerian dalam Pemerintah Indonesia yang membidangi urusan kelautan dan perikanan, untuk persyaratan silahkan download disini atau download disini.
E. Kementerian Sosial:
Kementerian Sosial Republik Indonesia (disingkat Kemensos) dahulu Departemen Sosial (disingkat Depsos) adalah kementerian yang mempunyai tugas menyelenggarakan dan membidangi urusan dalam negeri di dalam pemerintahan untuk membantu presiden dalam penyelenggaraan pemerintahan negara di bidang sosial, untuk persyaratan silahkan download disini atau download disini.
F. Kementerian ESDM:
Kementerian Energi dan Sumber Daya mineral Republik Indonesia, untuk persyaratan silahkan download disini, atau download disini.
G. Kejaksaan Agung:
Kejaksaan Agung (disingkat Kejakgung atau Kejagung) adalah lembaga kejaksaan yang berkedudukan di ibu kota negara Indonesia dan daerah hukumnya meliputi wilayah kekuasaan negara Indonesia, untuk persyaratan silahkan download disini atau download disini.
H. Badan Narkotika Nasional (BNN):
Badan Narkotika Nasional (disingkat BNN) adalah sebuah Lembaga Pemerintah Non Kementerian (LPNK) Indonesia yang mempunyai tugas melaksanakan tugas pemerintahan di bidang pencegahan, pemberantasan penyalahgunaan dan peredaran gelap psikotropika, prekursor, dan bahan adiktif lainnya kecuali bahan adiktif untuk tembakau dan alkohol. BNN dipimpin oleh seorang kepala yang bertanggung jawab langsung kepada Presiden melalui koordinasi Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia, untuk persyaratan silahkan download disini, atau download disini.
Bagaiman Mekanisme Alur Pendaftarannya
Untuk cara pendaftaran sama dengan pendaftaran CPNS tahun lalu untuk lebih jelasnya terkait pendaftaran CPNS 2021/2022 dengan mekanisme pedaftaran seperti gambar dibawah ini :

Demikian informasi yang dapat saya sampaikan. Anda dapat berbagi informasi pada situs ini dengan memberikan komentar, kontribusi anda dalam berkomentar akan sangat bermanfaat bagi saya secara khusus, dan untuk pengunjung secara umum. Semoga dengan Postingan kali ini dapat memudahkan anda dalam melakukan pendaftaran, semoga sukses. Untuk tata cara pendaftaran CPNS online 2021/2022 silahkan klik disini.

Ingat!!!!! Pendaftaran Online Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) secara resmi belum dibuka. Pendaftaran Online CPNS nanti dapat dilakukan melalui Website resmi BKN yang beralamat di https://sscn.bkn.go.id/ Agar anda tidak salah alamat silahkan Klik Disini. Jangan sampai keliru alamat website ya apa lagi sampai ada transaksi transfer melalui ATM. Silahkan Download Buku Panduan Pendaftaran CPNS Online tahun 2021/2022 Di Sini. Semoga Bermanfaat.

Related Posts