Pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) di Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia (Kemenkumham) dan Mahkamah Agung (MA) telah ditutup akhir bulan lalu. Tahap selanjutnya adalah penyeleksian berkas oleh panitia. Sampai batas akhir pendaftaran pada 31 Agustus pukul 23.59 WIB, jumlah pelamar mencapai 1.146.853 orang yang terdiri dari 1.116.138 pelamar di Kemenkumham dan 30.715 pelamar di MA.
Menurut jadwal yang telah ditetapkan sebelumnya, Selasa (5/9/2017) akan diumumkan nama-nama pelamar yang lulus seleksi administrasi dan berhak mengikuti tahapan selanjutnya.Adapun pengumuman hasil seleksi administrasi tersebut dapat dilihat di tiga portal resmi ini yakni Klik Disini Link 1, Klik Disini Link 2 dan Klik Disini link 3.
Lamaran yang diterima dan siapa saja nama yang lolos dalam hasil seleksi administrasi CPNS Kemenkumham 2017 akan di umumkan pada halaman resmi http://cpns.kemenkumham.go.id atau Klik Disini Link 2. Pelamar dari S1 CPNS Kemenkumham 2017 dapat mencetak secara online di halaman https://sscn.bkn.go.id atau klik disini. sedangkan untuk pelamar dari SLTA/SMA/SMK sederajat dan D3 akan mendapatkan kartu ujian setelah melakukan verifikasi dokumen asli dan pengukuran tinggi badan di kantor wilayah Kemenkumham yang anda lamar. Lokasi ujian CPNS Kemenkumham 2017 baik untuk jenjang SLTA/SMA/SMK sederajat, D3 maupun S1 akan dilakukan di 33 Kantor wilayah di seluruh Indonesia.
Hasil seleleksi lulus administrasi @cpnskumham2017 dapat diakses di:
Untuk S1 (https://drive.google.com/drive/folders/0B-EUwb29G0l7aW9TSUl0RUpxZWM …)
Untuk D3/SMA (https://drive.google.com/drive/folders/0B-EUwb29G0l7b09FWnZuMld0SVE …)
Para pelamar yang lulus seleksi administrasi, selanjutnya akan mengikuti pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dengan CAT BKN yang dijadwalkan akan berlangsung pada September 2017 mendatang dan dilanjutkan dengan tahapan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB). Banyaknya jumlah pelamar sebanyak itu, tingkat persaingan dipastikan sangat ketat. Alasannya: jumlah formasi yang terbatas, hanya 19.210 orang yang terdiri dari formasi di Kemenkumham 17.962 orang dan MA 1.684 orang.
Beberapa Situs Tidak Bisa Diakses
Ada dua situs yakni Klik Disini Link 1 dan Klik Disini Link 2 malah tidak bisa diakses jangan pantang menyerah sampai link dapat di akses. Situs pengumuman seleksi CPNS mulai tumbang sehingga tidak dapat di akses.
Jadwal Seleksi Selanjutnya
Bagi yang memiliki pendidikan S1, Dokter dan Dokter Spesialis Seleksi Kompetensi Dasar akan dilangsungkan pada 11 hingga 16 September 2017. Sebelum melangkah ke tahap selanjutnya, peserta dengan kualifikasi tersebut pun harus mengecek pengumuman Seleksi Kompetensi Dasar (CAT) pada 20 September 2017. Selanjutnya, Tes Kompetensi Dasar akan dilangsungkan pada 25 September hingga 3 Oktober 2017. Untuk lebih jelasnya silahkan klik disini.
Pertanyaan Yang Mungkin Muncul Dari Anda
Bagi yang memiliki pendidikan S1, Dokter dan Dokter Spesialis Seleksi Kompetensi Dasar akan dilangsungkan pada 11 hingga 16 September 2017. Sebelum melangkah ke tahap selanjutnya, peserta dengan kualifikasi tersebut pun harus mengecek pengumuman Seleksi Kompetensi Dasar (CAT) pada 20 September 2017. Selanjutnya, Tes Kompetensi Dasar akan dilangsungkan pada 25 September hingga 3 Oktober 2017. Untuk lebih jelasnya silahkan klik disini.
Pertanyaan Yang Mungkin Muncul Dari Anda
- Bagaimana cara mengetahui lamaran saya diterima dan lolos dalam hasil seleksi administrasi CPNS Kemenkumham 2017 silahkan Klik disini login dengan nomor KTP dan pasword anda.
- Siapa saja nama yang lolos dalam hasil seleksi administrasi CPNS Kemenkumham 2017 Klik disini login dengan nomor KTP dan pasword anda atau Klik Disini Link 1, Klik Disini Link 2 dan Klik Disini link 3.
- Bagaimana cara mencetak/mendapatkan kartu ujian setelah dinyatakan lulus untuk pelamar dari S1 CPNS Kemenkumham 2017 silahkan Klik disini login dengan nomor KTP dan pasword anda kemudian cetak kartu anda.
- Bagaimana cara mencetak/mendapatkan kartu ujian setelah dinyatakan lulus bagi pelamar dari jenjang SLTA/SMA/SMK sederajat dan D3 CPNS Kemenkumham 2017. Silahkan download sesuai lokasi masing-masing
- Dimana lokasi verifikasi dokumen asli dan pengukuran tinggi badan jenjang SLTA/SMA/SMK sederajat dan D3 CPNS Kemenkumham 2017. Silahkan download sesuai lokasi masing-masing
- Dimana lokasi ujian CPNS kemenkumham 2017 baik untuk SLTA/SMA/SMK sederajat, D3 maupun S1. Klik disini
- Setelah dinyatakan lolos apa tahapan selanjutnya? klik disini.
Pelamar yang lulus verifikasi dokumen asli dan pengukuran tinggi badan akan mendapatkan kartu peserta ujian dan dapat mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD). Pada saat mengikuti Seleksi Komptensi Dasar (SKD) diharapkan para pelamar mempersiapkan diri sebelumnya. Karena Kelulusan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) didasarkan pada nilai passing grade yang diatur dalam peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi. Peserta yang telah dinyatakan lulus dari Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) yang memiliki peringkat tidak melebihi 3 (tiga) kali alokasi formasi yang dibutuhkan pada jabatan dalam satu wilayah dapat mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).
Dengan pertimbangan peluang kelulusan, pelamar pada jabatan Penjaga Tahanan dan Pemeriksa Keimigrasian Terampil yang telah lulus SKD pada suatu wilayah, diberikan kesempatan untuk berpindah ke wilayah lain yang kuota formasinya belum terpenuhi. Kecuali untuk wilayah Papua dan Papua Barat. Anda dapat pindah wilayah dengan mendaftar secara online pada laman http://cpns.kemenkumham.go.id. Konsekuensi dari pindah wilayah adalah anda mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) dan penempatan tugas pada wilayah dimana anda pilih untuk pindah.
Jumlah peserta yang dimungkinkan untuk melakukan pindah lokasi untuk mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) tidak melebihi 20% dari kuota formasi yang ada di wilayah tersebut.
KELULUSAN AKHIR DITENTUKAN BERDASARKAN HASIL INTEGRASI SELEKSI KOMPETENSI DASAR DAN SELEKSI KOMPETENSI BIDANG YANG DIATUR DALAM PERATURAN MENTERI PENDAYAGUNAAN APARATUR NEGARA DAN REFORMASI BIROKRASI.
Berikut ini tahap setelah dinyatakan lolos tahap administrasi CPNS Kemenkumham dan MA.
# KEMENKUMHAM
- Kelulusan seleksi administrasi akan diumumkan oleh panitia pada laman cpns.kemnkumham.go.id, 5 September 2017.
- Peserta wajib mencetak kartu ujian di laman sscn.bkn.go.id.
- Namun bagi kualifikasi D3 dan SLTA, pelamar wajib melakukan verifikasi dokumen asli dan pengukuran tinggi badan.
- Hanya pelamar lulus verifikasi dokumen asli dan pengukuran tinggi badan akan mendapatkan kartu Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).
- Cetak kartu atau nomor ujian secara online dilakukan 6-9 September 2017.
- Tes SKD dilakukan 11-16 September sesuai lokasi tes yang dipilih.
- Kelulusan SKD didasarkan pada nilai passing grade sesuai peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi.
- Hasil tes SKD diumumkan 20 September 2017.
- Setelah lulus SKD, selanjutnya peserta akan mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) pada 12-13 Oktober 2017.
- Tahap terakhir yakni wawancara pada 16-19 Oktober 2017.
- Pengumuman kelulusan akhir dilakukan secara online pada 9 November 2017.
# MAHKAMAH AGUNG
- Kelulusan seleksi administrasi akan diumumkan oleh panitia pada laman sscn.bkn.go.id, 5 September 2017.
- Peserta wajib mencetak kartu ujian di laman yang sama.
- Peserta yang dinyatakan lulus seleksi administrasi berhak mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) sesuai lokasi tes yang dipilih 18-22 September.
- Hasil tes SKD diumumkan 28 September 2017.
- Setelah lulus SKD, selanjutnya peserta akan mengikuti Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) pada 28 September 2017.
- Tahap selanjutnya tes materi bidang hukum pada 4-7 Oktober 2017.
- Pelaksanaan psikotes, wawancara, dan membaca memahami Kitab Kuning (khusus bagi calon hakim peradilan agama) pada 16-21 Oktober 2017.
- Pengumuman kelulusan akhir pada 31 Oktober 2017.
Demikian informasi mengenai Pengumuman Hasil Seleksi Administrasi CPNS Kemenkumham 2017. Semoga para pelamar pada tahap seleksi administrasi ini, dapat diterima sesuai dengan apa yang diharapkan.